Komputer Picu Kebakaran Di ATR/BPN - Makassar Channel
BERITA TERKINIPOLKUMHAM

Komputer Picu Kebakaran Di ATR/BPN

12
×

Komputer Picu Kebakaran Di ATR/BPN

Sebarkan artikel ini
Menteri Agraria dan Tata Ruang / Badan Pertanahan Negara Nusron Wahid mengatakan, komputer picu kebakaran di ATR/BPN.

MAKASSARCHANNEL, JAKARTA – Menteri Agraria dan Tata Ruang / Badan Pertanahan Negara Nusron Wahid mengatakan, komputer picu kebakaran di ATR/BPN.

Nusron mengatakan, api yang membakar kantornya itu diduga berasal dari komputer yang tidak dimatikan. Namun, hal ini masih diselidiki lebih lanjut.

“Enggak ada korban. Jadi tadi ini kebetulan tadi itu kayanya ya itu ada petugas itu, pegawai, komputernya itu nggak dimatikan. Lalu kejadian, ketahuan sama sekuriti,” ucap Nusron.

“Kejadian di gedung Humas, lantai 1 jam 23.10 WIB, sudah padam jam 00.15 WIB,” kata Nusron saat mendatangi Kementerian ATR/BPN, Minggu (9/2/2025) dini hari.

Nusron Wahid, mengaku, sempat melihat api yang cukup besar dari dalam Gedung Humas di lantai 1 tersebut.

“Tadi pas datang ke sini cukup gede apinya. Saya masih lihat apinya tadi cukup
gede,” ungkap Nusron.

Sebagai informasi, api melalap ruangan Humas Gedung Kementerian Agraria dan Tata Ruang / Badan Pertanahan Negara (ATR/BPN), Sabtu (8/2/2025) malam.

Berkas Ikut Terbakar

Kepala Bagian Pemberitaan dan Hubungan Antar Lembaga Kementerian ATR/BPN, Risdianto Prabowo Samodro mengatakan, titik utama kebakaran melanda ruang Humas Sub Bagian Pengaduan yang terletak di lantai 1 dan terjadi pada pukul 22.00 WIB.

Akibat kejadian ini beberapa berkas yang berkaitan dengan kehumasan pun turut hangus terbakar.

“Yang terbakar ada sedikit berkas berkaitan dengan administrasi kehumasan,” kata Risdianto.

Selain itu kata Risdianto, api juga sempat merembet ke ruangan lain tepatnya di ruangan tempatnya bekerja yakni di Bagian Pemberitaan, Hubungan Antar Lembaga, Informasi Publik dan Pengaduan.

Imbasnya sejumlah peralatan kerja dan beberapa dokumen ikut terdampak akibat kejadian tersebut.

“Dan saat ini masih dalam pendataan,” kata dia.

Korsleting

Sementara itu adapun penyebab kebakaran itu lanjut Risdianto, diduga akibat adanya korsleting listrik.

“Penyebab, dugaan awal korsleting listrik dan saat ini masih dalam penyelidikan oleh pihak berwenang,” jelasnya.

Kebakaran tersebut kata Risdianto berhasil dipadamkan beberapa jam kemudian tepatnya Minggu 9 Februari 2025 sekitar pukul 01.00 WIB Dini hari.

Lokasi kebakaran pun saat ini sudah dipasangkan garis kepolisian guna dilakukan proses penyelidikan lebih lanjut.

“Langkah tindak lanjut, investigasi lebih lanjut oleh pihak berwenang, pendataan kerusakan dokumen dan peralatan serta evaluasi keamanan dan mitigasi risiko kebakaran,” pungkasnya.

Puslabfor

Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) Polri mendatangi lokasi kebakaran Kantor Humas Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) di Jalan Sisingamangaraja Nomor 2, Selong, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Minggu (9/2/2025).

Kepala Puslabfor Bareskrim Polri, Brigjen Pol Sudjarwoko, mengatakan pihaknya menemukan beberapa kertas yang terbakar.

Namun, Sudjarwoko enggan memastikan apakah ada dokumen yang turut terbakar dalam kejadian tersebut.

“Kalau dokumen saya tidak bisa mengatakan bahwa itu dokumen ya, karena ini ruangan Humas,” kata Sudjarwoko dalam konferensi pers.

Hanya saja, kata dia, Puslabfor menemukan beberapa lembaran kertas-kertas yang sudah terbakar.

“Banyak kertas-kertas, lembaran yang terbakar ya sebagian masih terbakar, sebagian tidak. Itu ada beberapa sih,” ujar Sudjarwoko.

Sudjarwoko menegaskan, dirinya enggan menyimpulkan apakah kertas tersebut adalah dokumen penting.

“Tetapi saya tidak menyatakan itu dokumen penting, enggak ya. Saya rasa kalau dokumen penting tidak mungkin diletakkan di atas meja tergeletak seperti itu,” tegasnya. (aka)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *