Mendagri Bakal Lantik Bahtiar Sebagai Pj Gubernur Sulsel Bersama 9 Pj Lainnya

MAKASSARCHANNEL, JAKARTA – Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian diagendakan melantik Bachtiar Baharuddin sebagai Pj Gubernur Sulawesi Selatan menggantikan Andi Sudirman Sulaiman yang akan berakhir masa tugasnya, 5 September 2023.

Bachtiar ditunjuk sebagai Pj Gubernur Sulsel melalui sidang Tim Penilai Akhir (TPA) untuk Penjabat Gubernur Sulsel dan sembilan Penjabat Gubernur lainnya yang dipimpin Presiden Joko Widodo.

Informasi yang dihimpun menyebutkan, sidang TPA Pj Gubernur tersebut berlangsung di Istana Merdeka Jakarta, Kamis (31/8/2023). Wakil Presiden Ma’ruf Amin terlihat hadir juga di sidang tersebut.

Ke-10 Pj Gubenur itu akan dilantik oleh Mendagri Karnavian di Kementerian Dalam Negeri, Selasa 5 September 2023.

Presiden Jokowi belum mau berkomentar soal Sidang TPA Pj Gubernur tersebut. Usai meninjau venue KTT ASEAN di JCC Senayan, Jokowi mengatakan Pj Gubernur sebaiknya ditanyakan ke Kemendagri.

“Tanyakan Mendagri, ya sudah,” kata Presiden.

Menurut Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Kepresidenan (KSP) Ali Mochtar Ngabalin, ada 10 nama pj gubernur yang sudah diputuskan Jokowi.

“Ya, ya, ya, kemarin diputuskan, Presiden memimpin langsung,” ujar Ngabalin ketika dikonfirmasi wartawan pada Jumat (1/8/2023).

Ngabalin menambahkan nantinya para Pj Gubernur yang sudah ditunjuk itu akan dilantik secara resmi oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).

“Ini kan masing-masing gubernur kan ada yang tanggal 5 (habis masa jabatannya), ada yang tanggal segini, ada yang tanggal segitu. Nanti akan diputuskan,” ungkap Ngabalin.

“Dan mereka beliau-beliau akan dilantik dengan waktu yang tidak terlalu lama karena akan akan dilantik segera oleh Mendagri atas nama Presiden,” tambahnya.

Menurut Undang-Undang Nomor 10 Tahun 2016 tentang Pilkada Pasal 162 Ayat (2), masa jabatan kepala daerah dihitung lima tahun sejak dilantik.

Berikut nama 10 Pj Gubernur di Indonesia berdasarkan hasil sidang tersebut:

1.Sang Made Mahendra Jaya menggantikan Gubernur Bali Wayan Koster.
2.Nana Sudjana menggantikan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.
3.Bey T Machmuddin menggantikan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.
4.Hassanudin menggantikan Gubernur Sumatera Utara Edi Rahmayadi.
5.Harisson Azroi menggantikan Gubernur Kalimantan Barat Sutarmidji.
6.Andap Budhi Revianto menggantikan Gubernur Sulawesi Tenggara Ali Mazi.
7.Bachtiar Baharuddin menggantikan Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman.
8.Ridwan Rumasukun menggantikan Gubernur Papua Lukas Enembe.
9.Ayodhia Kalake menggantikan Gubernur NTT Viktor Laiskodat.
10.Gita Ariadi menggantikan Gubernur NTB Zulkieflimansyah. (aka)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *