MAKASSARCHANNEL.COM – PT PLN (Persero) berganti nahkoda lagi. Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) yang berlangsung, Kamis (2/9)8/2019), di Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN), menunjuk Sripeni Inten Cahyani menetapkan sebagai Plt Direktur Utama PLN menggantikan Djoko Abumanan yang diangkat pada akhir Mei 2019 lalu.
“Iya,” kata Deputi Bidang Usaha Energi, Logistik, Kawasan dan Pariwisata Kementerian BUMN Edwin Hidayat Abdullah saat dikonfirmasi detikfinance, Jumat (2/8/2019).
Executive Vice President Corporate Communication & CSR PLN I Made Suprateka menambahkan, selain Plt Direktur Utama, Sripeni juga menjabat Direktur Pengadaan Strategis 1.
“Sesuai dengan hasil Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) PLN tahun 2019 memutuskan mengangkat Sripeni Inten Cahyani sebagai Pelaksana Tugas Direktur Utama PLN sekaligus merangkap sebagai Direktur Pengadaan Strategis satu. Keputusan ini berlaku sejak 2 Agustus 2019,” kata Made.
Baca Juga :
Hakim Bebaskan Terdakwa Kasus PWI Sulsel, JPU Pastikan Kasasi
Surat Keputusan diberikan oleh Deputi Bidang Restrukturisasi dan Pengembangan Usaha Kementerian BUMN Aloysius Kiik Ro di Gedung Kementerian BUMN, Jakarta Pusat.
Di jajaran direksi PLN, Sripeni terhitung orang baru. Dia masuk ke PLN sebagai Direktur Pengadaan Strategis 1 saat Djoko Abumanan ditunjuk sebagai Plt Direktur Utama pada 29 Mei 2019 lalu. Saat ini, Sripeni juga masih mengemban tugas Direktur Pengadaan Strategis 1 alias rangkap jabatan.