Lembaga Survei Ini Bilang Elektabilitas Letkol Imran Tantarayya Unggul di Pilkada Bulukumba

Simulasi lain yang dilakukan MRKI dalam surveinya adalah, menjajaki pula calon wakil bupati yang paling diinginkan publik. Hasilnya, nama Sekda Bulukumba Andi Bau Amal berada di peringkat atas atau unggul 16.7 persen. Ini mengejutkan, karena pada item pertanyaan calon bupati yang diinginkan, nama pamong senior kelahiran Bontotiro ini berada di luar lima besar.

Peringkat kedua nama calon wakil bupati yang diinginkan setelah Andi Bau Amal adalah, Andi Makkasau (15.5 persen), disusul Muhammad Zabir Ikbal (15.2 persen), Andi Hamzah Pangki (10.3 persen), Syahruni Haris (9.3 persen), Andi Murniati Makking (8.5 persen), Andi Irwan Nur (7.7 persen), H. Patudangi (6.6 persen). Angka responden yang belum menjatuhkan pilihan atau masih merahasiakan pilhannya cukup besar, 10.2 persen.

Lembaga survei ini memotret juga tingkat kesukaan publik terhadap partai politik. Hasilnya, pemilik enam kursi di parlemen Bulukumba hasil pileg 2019, PPP meraih 20,0 persen, disusul Gerindra (18,0 persen), NasDem (16,5 persen), PKS (14,0 persen), PDIP (10,0 persen), Hanura (8,5 persen). Sebanyak 13,0 persen memilih partai lain.

Baca Juga :
Partai NasDem Klarifikasi Soal Dukungan Surya Paloh Ke Anies Baswedan

Sebelum melansir hasil surveinya, Adri Agus menegaskan, bahwa dalam melakukan survei, lembaganya bersifat independen. Bukan berdasarkan pesanan salah satu kandidat ataupun tokoh tertentu.

Bahkan, dia mengaku relawan yang dilibatkan untuk melakukan survei di lapangan, tidak menggunakan jasa orang yang sudah mengenal Bulukumba, tetapi didatangkan dari Maluku untuk meminimalisir kecurigaan publik.

“Saya pastikan survei ini kami lakukan bukan by order,” tegas Adri Agus.

Dia berharap, dengan membaca hasil survei yang telah dilakukan lembaganya, dapat menjadi masukan bagi kandidat dan partai politik untuk melihat secara riil kekuatan dan kelemahan kandidat, serta pesebaran dukungan. (bas)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *