Erwin Aksa Dukung Prabowo – Sandi

MAKASSARCHANNEL.COM – Untuk memaksimalkan dukungannya kepada pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, pada Pilpres 2019, politikus Erwin Aksa mengaku nonaktif dari kepengurusan Partai Golkar.

Dukungan keponakan Wakil Presiden Jusuf Kalla ini ditunjukkan dengan kehadirannya saat debat cawapres di Hotel Sultan, Jakarta, Minggu (17/3/2019) malam lalu. Erwin saat itu terlihat mengenakan pakaian berlogo 02.

“Terkait pilihan saya untuk calon presiden dan calon wakil presiden 2019-2024, perlu saya sampaikan bahwa memang betul saya mendukung pasangan calon nomor urut 02 Prabowo-Sandi,” ujar Erwin melalui keterangan tertulis yang diterima CNNIndonesia.com, Selasa (19/3/2019).

Baca Juga :
Polisi Panggil Dinas PMD Bulukumba

Sebagai politikus Golkar, Erwin menyadari bahwa dukungannya pada Prabowo-Sandi tidak sejalan dengan kebijakan Golkar yang menjadi salah satu partai pengusung pasangan Joko Widodo-Ma’ruf Amin.

Erwin mengaku memilih untuk nonaktif sementara dari kepengurusan Partai Golkar sampai proses pilpres selesai. Ia juga menyampaikan permohonan maaf pada seluruh kader Partai Golkar karena berbeda pilihan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *