Bupati Chaidir Syam Kukuhkan Pengurus Komunitas Guru Penggerak Maros

Sementara Kepala BBGP Sulsel Dr Arman Agung MPd dalam sambutannya menyampaikan apresiasianya kepada Bupati Maros yang memberi ruang gerak yang luas untuk menyukseskan program Guru Penggerak di Kabupaten Maros.

Di momen itu, Arman Agung mengajak semua pemangku kepentingan untuk bersinergi, saling membelajarkan untuk mewujudkan cita-cita pendidikan Indonesia.

Berita Terkait :
BBGP Sulsel Gelar Lokakarya Pendidikan Guru Penggerak Angkatan 7 Di Bulukumba

“Mari bersinergi saling membelajarkan. Kita berkumpul di sini untuk membicarakan kebaikan dan berbicara untuk kebaikan pendidikan Indonesia,” ajak Arman Agung.

Guru, menurut Arman berperan besar memecahkan kegelapan. Karena itulah setiap guru harus mampu mengupdate pengetahuannya.

“Jika kamu berbuat, maka itu untuk dirimu sendiri. Guru harus mampu belajar untuk mempraktikkan kepada orang lain,” kata Arman Agung memotivasi 700-an guru yang memadati Gedung Serba Guna Kabupaten Maros itu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *