Murid SD Negeri Borong, Sabrina Lutfiyah dan Fara Annabila Syahrir keluar sebagai juara I kategori ganda putri Badminton Pelajar Tournament II 2019 di Fajar TV Arena, awal Agustus 2019, setelah mengalahkan lawannya dari MI Al Abrar di final. (Foto : Dok Pribadi Rusdin Tompo).
MAKASSARCHANNEL.COM – Guru itu bukan hanya mengajar dan mendidik tapi juga seorang motivator. Ini ditunjukkan oleh Evawati Bahtiar, S.Pd, guru olahraga di SD Negeri Borong Makassar. Setiap kali muridnya bertanding, Eva paling bersemangat menemani muridnya.
Itu juga terlihat ketika dua muridnya mengikuti Badminton Pelajar Tournament II 2019 di Fajar TV Arena, awal Agustus 2019. Kedua muridnya, Sabrina Lutfiyah (kelas 4) dan Fara Annabila Syahrir (kelas 6), keluar sebagai juara I kategori ganda putri. Saat final, Sabrina dan Fara mengalahkan lawanya dari MI Al Abrar.
Eva bercerita, ketika menjelang lomba, ia menjemput muridnya bersama Rosmiaty, S.PdI, juga guru di SD Negeri Borong. Tidak mudah untuk mengajak muridnya itu. Apalagi pasangan bulutangkis Sabrina-Fara bukanlah pemain ganda yang dipersiapkan sejak awal. Bahkan, Fara sempat mau mengundurkan diri karena mengeluh tangannya sakit.
Baca Juga :
Polisikan Kader PKS, PWI Takalar Tuai Dukungan, Jais Bilang Begini
“Dia mengeluh sakit tanganya, mungkin karena kurang latihan,” kenang Bu Eva.
Fara memang sebelumnya bukan dikenal sebagai pemain bulutangkis di sekolah. Berbeda dengan Sabrina, yang memang rutin berlatih dan bergabung dengan klub bulutangkis. Sabrina dan orangtuanya bahkan tinggal di area tempat latihan bulutangkis, yang berada di Kecamatan Manggala, Makassar.