BERITA TERKINIRAGAM INFO

Launching Band SMANSA Smart 82 Meriah, Andi Ina Kartika Tak Hadir

×

Launching Band SMANSA Smart 82 Meriah, Andi Ina Kartika Tak Hadir

Sebarkan artikel ini

Selain penyanyi-penyanyi SMANSA Smart 82 seperti Asriawan Umar, Oka Sudarsana, Iskandar Djakaria, Hadijah Usman, Islamsyah Razak, Firman, Gusti, Asegaf, Trio Botak (Umar, Iskandar, dan Gempa), tampil pula menyumbangkan suaranya beberapa perwakilan angkatan 81, 83, 84, dan 85) serta bintang tamu Yosep Pesolima.

Launching Band SMANSA Smart 82 yang disaksikan juga secara virtual oleh puluhan alumni SMANSA dari berbagai kota di Indonesia melalui aplikasi zoom, diakhiri dengan nyanyi bersama seluruh undangan mengumandangkan lagu Kemesraan sambil saling bergandeng tangan dan melambai-lambaikan tangan keatas.

Berita Terkait :
Andi Ina Kartika Sari Sedih Alumni SMANSA 82 Terpecah Dua

Ketua Umum IKA SMANSA, Andi Ina Kartika Sari yang sebelumnya telah berjanji dan menegaskan kesiapannya menghadiri kegiatan launching Band SMANSA Smart 82, tidak muncul-muncul di lokasi tanpa kabar alasan ketidakgadirannya, namun itu tidak mengurangi kemeriahan dan kesuksesan acara tersebut.

Sikap ingkar janji Andi Ina Kartika itu disoroti ratusan alumni SMANSA Smart 82 maupun alumni angkatan lainnya yang hadir. Mereka menilai Andi Ina Kartika Sari tak layak memimpin IKA SMANSA karena tidak mampu menjalankan fungsi dan perannya sebagai seorang ‘Ibu yang bijak’ dari ribuan alumni SMANSA yang diibaratkan ‘anak-anaknya’.

Fatalnya lagi, seorang panitia yang menghubungi nomor HP/ WA milik Andi Ina Kartika sejak sejak sore sudah tidak aktif hingga larut malam. Sehingga memunculkan dugaan Ketua Umum IKA SMANSA itu tak mau memenuhi janjinya menghadiri acara launching Band SMANSA Smart 82.

“Padahal, ketika menerima kunjungan audiensi perwakilan alumni SMANSA Smart 82 di rumah jabatan Ketua DPRD Sulsel pada Kamis (09/09/2021) malam, Andi Ina Kartika telah menegaskan kesiapannya untuk hadir di acara launching,” kata salah seorang panitia melalui rilis yang diterima media ini. (har)

Tinggalkan Balasan