MAKASSARCHANNEL.COM – Ikatan Keluarga Masyarakat (IKM) Parepare menyalurkan bantuan kepada warga Kabupaten Luwu Utara di pengungsian yang terdampak Banjir Masamba, beberapa waktu lalu.
Perwakilan IKM Parepare, Canno, melalui rilis yang diterima media ini, Selasa (28/7/2020), mengatakan, penyerahan bantuan oleh paguyuban yang diketuai Andi Syamsul Alam Mallarangeng itu dilakukan langsung titik pengungsian, yakni; di depan Bandara Andi Jemma Masaba serta di Kampung Radda’ dan Meli di Kecamatan Baebunta.
Distribusi bantuan di lokasi pengungsian di depan Bandara Andi Jemma dihuni sekitar 300-an warga yang rumahnya hancur diterjang bencana banjir. Penyaluran bantuan di area ini dikoordinir Asida Machmud.
Sedangkan di Kampung Radda’ dan Kampung Meli bantuan langsung didistribusikan di tenda-tenda pengungsi di bawah koordinasi relawan Peltu Hariping yang bertugas di Pos Kesehatan setempat.
BeritaTerkait :
IKM Parepare Bagi Sembako di Makassar
Paket bantuan kepedulian IKM Parepare ini berupa bahan makanan dan kebutuhan pokok lainnya yang dibutuhkan warga.
Bantuan yang diserahkan adalah; 18 karung beras, 16 dos mi instan, 48 ikan kaleng, 1 dos besar biskui gabin, roti, dan kopi siap seduh. Ada juga susu untuk anak-anak, sereal, dan kecap.
Selain makanan dan makanan, disalurkan juga juga perlengkapan mandi berupa; sabun, odol, dan sikat gigi. Selain itu ada juga; lilin, pakaian dalam wanita, pembalut, pampers, soffel/autan anti nyamuk, sarung serta mukenah. (har)