Wabup Bone Pimpin Rapat Persiapan Porseni Tingkat Sulsel Di Soppeng

MAKASSARCHANNEL, WATAMPONE – Wakil Bupati Bone, Ambo Dalle, memimpin rapat persiapan Porseni PGRI Tingkat Sulsel tahun 2023 yang diagendakan berlangsung di Kabupaten Soppeng.

Rapat yang dilakukan di Aula Diknas Bone,Senin (15/5/2023), itu dihadiri Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bone A Fajaruddin, yang juga diberi amanah sebagai Ketua Kontingen.

Hadir pula Sekretaris Dinas Pendidikan Drs Nursalam, Ketua PGRI Ranting, atlet, manager, dan pengurus PGRI Kecamatan se Kabupaten Bone.

Wakil Bupati Bone H Ambo Dalle minta manajer segera melengkapi timnya. Tim ini digabung agar saling melengkapi serta senantiasa berkoordinasi dengan Ketua Kontingen atau Ketua Tim.

Wakil Bupati Bone yang juga Ketua PGRI Bone, mengingatkan para peserta Porseni dari PGRI Bone untuk tetap menjaga segala hal yang dapat mencoreng nama baik PGRI.

“Mohon jangan ada yang melakukan hal-hal yang dapat mencoreng nama baik Bone, karena Porseni ini bukan hanya membawa nama PGRI tapi membawa nama daerah Kabupaten Bone,” katanya.

Baca Juga :
Tokoh Bone Halalbihalal Di Gedung AAS Makassar

Ketua Kontingen Porseni Bone, A Fajaruddin, mengatakan, hingga saat ini jumlah pendaftar yang akan ikut Porseni di Kabupaten Soppeng trcatat 3.777 orang.

Itu, belum termasuk peserta dari dua kecamatan, yakni Kecamatan Kajuara dan Dua Boccoe.

“Jika ini sudah digabungkan diperkirakan berjumlah 4.000 orang terdiri dari peserta dan penggembira,” bebernya.

Andi Fajar mengatakan juga, lomba yang akan di pertandingan dalam Porseni ada delapan cabang olahraga , sembilan cabang seni, ditambah lima orang peserta guru.

“Jumlah sangat luar biasa adalah kunci PGRI Bone selalu meraih juara saat devile kontingen. Semoga di Soppeng kita juga bisa juara tapi bukan devilenya saja, juga lombanya kita bisa juara,” katanya. (aru)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *