MAKASSARCHANNEL.COM – Kapolres Pelabuhan Makassar, AKBP Muhammad Kadarislam Kasim, menyerahkan zakat pendapatan (gaji) jajaran Polres yang dipimpinnya sebesar Rp36.049.453.
Zakat perdana tersebut diserahkan kepada Baznas Kota Makassar, Selasa (23/11/2021), yang diterima oleh Kepala Bidang II, H.Arifuddin. Penyerahan ini sebagai tindak lanjut dari penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara Polres Pelabuhan Makassar dengan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Makassar, September lalu.
Di sela-sela penyerahan zakat tersebut, AKBP Muhammad Kadarislam Kasim berharap penyetoran zakat dari jajaran Polresta Pelabuhan Makassar itu bisa memberi keberkahan dalam bekerja.
“Karena melalui zakatlah, ada hak orang lain yang bisa kita berikan dari gaji kita,” ujar mantan Kapolres Bone ini.
Penyerahan zakat penghasilan dari jajaran Polres Pelabuhan akan dilakukan secara payroll, setiap bulan. Sehingga tidak memberatkan dan menyusahkan, baik pihak penyetor, maupun pihak Baznas sebagai penerima.
Terpisah, Ketua Baznas Kota Makassar, Ashar Tamanggong, berterima kasih kepada Kapolres Palabuhan Makassar dan seluruh jajarannya, atas kepeduliannya terhadap zakat profesi.
Berita Terkait :
Kapolres Iwan Irmawan Serahkan Zakat Personel Polres Sinjai
“Tentunya, sebagai pimpinan Baznas, kami mengucapkan terima kasih kepada Bapak Kapolres Pelabuhan Makassar dan seluruh jajarannya, karena telah menyerahkan zakat kepada Baznas Kota Makassar. Zakat ini juga akan kami salurkan kepada kaum dhuafa. Perlu diingat, saluran zakat yang dilakukan Baznas adalah tepat sasaran,” ujar Ashar Tamanggong yang juga Ketua Lembaga Dewan Dakwah NU Kota Makassar ini.
Dikatakan pula, zakat yang disalurkan melalui Baznas adalah media penting dalam upaya meningkatkan kesejahteraan. Pasalnya, melalui zakat dapat mengatasi keterpurukan umat, hingga kemiskinan.
Sementara itu, Wakil Ketua II, Jurlan Em Saho’as, mengapresiasi kepercayaan Polres Pelabuhan yang menyerahkan zakat penghasilannya setiap bulan, karena makin banyak kaum dhuafa yang dapat disentuh melalui program pemberdayaan umat. Di antaranya, bedah rumah, beasiswa, dan sunatan massal.
Pernyataan senada dikemukakan juga Wakil Ketua I, Achmad Taslim, di kantornya, Jalan Teduh Bersinar No 5 Rappocini Makassar. (mun)