Rumah Zakat Berbagi Air Bersih Untuk Warga

Tim relawan Rumaj Zakat berbagi air bersih untuk warga di Kelurahan Pannampu, Kecamatan Tallo, Kota Makassar, Minggu (11/8/2024)

MAKASSARCHANNEL, SINJAI – Tim relawan Rumah Zakat berbagi air bersih untuk warga di Kelurahan Pannampu, Kecamatan Tallo, Kota Makassar.

Rumah Zakat melakukan pembagian air di Kelurahan Pannampu, Minggu (11/8/2024), sebagai respons terhadap kesulitan warga setempat mendapatkan air bersih.

Rumah Zakat Sulsel menyalurkan 30.000 liter air bersih untuk warga di RW 04 RT 01, 02, 03, 07, 08 dan 09 Kelurahan Pannampu.

Penerima manfaat air bersih dari Rumah Zakat sebanyak 150 rumah yang terdiri 250 KK atau 300 jiwa.

“Sangat bersyukur atas bantuan Rumah Zakat karena situasi di Kelurahan Pannampu susah air bersih,” Imam Hanafi Haris, Lurah Pannampu, melalui rilis.

Kesulitan Air Bersih

Lokasi Pannampu yang terletak di wilayah Utara Kota Makassar memang selalu kesulitan air bersih, jika musim hujan.

“Alhamdulillah terima kasih kepada Rumah Zakat dan donatur atas bantuan air bersihnya,” kata penerima manfaat, Nuni.

Dia melanjutkan, “Semoga Rumah Zakat selalu hadir untuk warga yang membutuhkan beserta donatur diberikan rezeki dan kesehatan.”

Dengan adanya bantuan air bersih dari Rumah Zakat dapat membantu saudara-saudari kita yang sangat membutuhkan air bersih dalam kehidupan keseharian, khususnya untuk memasak dan minum.

“Mari terus tebarkan senyuman dan kebahagiaan lewat bantuan yang bermanfaat bersama Rumah Zakat,” kata Amir, Branch Manager Rumah Zakat Sulsel. (her)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *