MAKASSARCHANNEL.COM, BULUKUMBA – Petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) kehilangan sepeda motornya ketika sedang sibuk memadamkan api yang melalap Kantor Bank Mandiri Bulukumba.
Kantor salah satu bank pelat merah yang terletak di Jl Samratulangi, Kelurahan Caile, Kecamatan Ujung Bulu, itu terbakar Sabtu (4/12/2021) malam. Nyaris seluruh bangunan berlantai dua itu dilalap si jago merah.
Lokasi titik kebakaran menjadi tontonan warga. Akibat kerumunan itu, menyulitkan petugas Damkar memadamkan api.
“Warga berkerumun di sekitar lokasi. Jadi sempat menyulitkan petugas Damkar,” Koordinator Panrita Rescue Bulukumba, Yusuf Ucup, Minggu (5/12/2021).
Berita Terkait :
Kejati Sulsel Segel Labisa Café Bulukumba
Yusuf mengatakan, hingga saat ini, belum ada informasi tentang penyebab kebakaran tersebut.
“Belum diketahui sumber api dari mana,” katanya.
Sementara itu, sepeda motor petugas Damkar bernama Mustafa yang diparkir tidak jauh dari lokasi kebarakan hilang. Motor Yamaha Mio Sporty itu bernomor polisi DD 5922 MA.
Mustafa menjelaskan, sepeda motornya itu di parkir tidak jauh dari lokasi kebakaran. Kemungkinan dicuri saat dia memadamkan api di lokasi kebakaran Bank Mandiri.
“Saya naik motor ke lokasi kebakaran, saya parkir tidak jauh dari lokasi dan saya sempat kunci leher. Pas saya mau ambil itu motor sudah tidak ada,” ungkap Mustafa. (ira)