MAKASSARCHANNEL, MAKASSAR – Fraksi Partai NasDem DPRD Kota Makassar menyebut kinerja Inspektorat sebagai Aparat Pengawas Internal Pemerintah (APIP) kaku dan menjadi titik lemah lemahnya serapan anggaran.
Juru Bicara Fraksi Partai NasDem DPRD Makassar, Mario David mengatakan, Inspektorat Kota Makassar sebagai pendamping SKPD harus menjalankan fungsinya dengan baik.
“Inspektorat harus melakukan tugas pendampingan dan perbaikan kinerja ASN di SKPD dengan humanis dan bersahabat,” kata Mario David dalam Rapat Paripurna Pandangan Akhir Fraksi Terkait APBD Perubahan 2022, Jumat (30/9/2022).
Inspektorat, lanjut Mario David, seharusnya tidak menjadikan SKPD sebagai lawan yang harus dijerumuskan. Tetapi mendampingi, memperbaiki, dan mengarahkan sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
Berita Terkait :
“Jangan kaku, Inspektorat itu menjalankan dengan baik dan bermartabat fungsi APIP agar tercipta penyelenggaraan pemerintahan yang jujur, bersih, akuntabel, dan transparan,” katanya.
Berjalannya fungsi APIP yang baik, lanjut Mario David, bisa menciptakan suasana kerja yang kondusif. OPD pun tidak berada dalam ketakutan akan diadakannya pemeriksaan oleh Aparatur Penegak Hukum (APH).
Sehingga SKPD dapat melakukan aktualisasi diri dan mengambil kebijakan kebijakan dalam rangka meningkatkan kinerja.
Anggota Komisi D Bidang Kesejahteraan Rakyat ini menambahkan, titik kelemahan lainnya dari rendahnya serapan anggaran Pemkot Makassar yakni soal keseriusan OPD.
Berita Terkait :
Polisi Temukan Barang Bukti Ini Di Rumah Caleg DPRD Makassar Terpilih
Karenanya, dalam APBD Perubahan ini ia meminta kepada seluruh SKPD dan jajarannya untuk lebih serius.
Juga lebih fokus dan lebih meningkatkan etos kerja dalam melaksanakan tugas fungsi pokok sehari-hari agar kinerja SKPD lebih baik lagi kedepannya,” tuturnya.
Fraksi NasDem tegas Mario, minta Wali Kota dan Wakil Wali Kota menciptakan suasana dan kepastian kerja bagi seluruh ASN. Yakni dengan cara memberi semangat, kesejahteraan yang lebih baik melalui peningkatan Tunjangan Perbaikan Penghasilan (TPP) agar kinerjanya bisa baik. (din)