Di KPPN Makassar II, katanya, telah dibuat laman atau web tersendiri yang memuat berita-berita serta kegiatan anak-anak K-Apel sebagai upaya agar kerja sama dengan K-Apel tetap berkesinambungan.
Ketua K-Apel Rezky Amalia Syafiin yang akrab disapa Kiki menyambut gembira lomba tersebut.
Berita Terkait :
10 Tahun Komunitas Anak Pelangi Bina Ratusan Pelajar
“Ini merupakan wujud kepedulian KPPN Makassar II dalam dunia literasi dan pendidikan dengan mengadakan Lomba Menulis bekerja sama dengan K-Apel dalam rangka Hari Oeang,” ucapnya.
Kiki berharap, KPPN Makassar II tetap mensupport dalam upaya pembinaan pendidikan bagi anak-anak.
“Siapapun nanti yang memimpin di sana dan pastinya kami ucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada Pak Adi beserta seluruh jajaranya yang sangat aktif mendukung kegiatan-kegiatan kami,” katanya.