MAKASSARCHANNEL.COM – Sejumlah pengurus dan member Lions Club Makassar Rajawali (LCMR) menggelar hajatan bertajuk Lunch The End of The Year 2019 yang berlangsung penuh keakraban di Sunachi Restoran, Hotel Claro Jln A.P. Pettarani, Makassar, Senin (30/12/2019) siang.
Gawe yang diawali dengan santap siang bersama ini dilakukan untuk mengevaluasi kembali terhadap serentetan kegiatan sosial kemanusiaan yang telah dilaksanakan oleh Lions Club Makassar Rajawali di sepanjang tahun 2019.
Pertemuan evaluasi kegiatan ini dipimpin oleh President Lions Club Makassar Rajawali, Frengky Sengkey dan turut dihadiri KD Lion Juliani Jafar, First Vice President Lion Laelah Samad, dan Second Vice President Lion Ina Zadaruddin.
Hadir pula, Secretary Lion Nirmasari Sanusi, Treasure Lion Hartojo Salli, Administrator Membership Lion Yuliarti Wulandari, Service Chairperson Lion Theresia Tumbelaka, Membership Chairperson Lion Migrani Djafar, LCIF Coordinator Lion Ira Suryani, dan Membership Lion James W.
Baca Juga :
Bangunan Pasar Tala-Tala Takalar Belum Rampung, Dananya Sudah Cair 100 Persen?
Selain mengevaluasi kegiatan yang sudah dilaksanakan di tahun 2019, juga dibahas sejumlah rencana kegiatan yang hendak direalisasikan pada tahun 2020, seperti bakti sosial yang rutin dilaksanakan setiap bulan dengan menyasar ke kalangan masyarakat kurang mampu.
Juga direncanakan menggelar aksi penghijauan di sejumlah daerah, lalu kegiatan penyuluhan masalah kesehatan dan pendidikan, hingga aksi sosial kemanusiaan lainnya seperti pemeriksaan mata maupun pemeriksaan kesehatan gratis bagi anak yatim piatu dan kaum dhuafa. (har)