MAKASSARCHANNEL.COM – Ketua DPRD Kota Palopo, Dr Hj Nurhaeni, S.Kp M.Kes membagikan paket sembako dengan cara door to door kepada warga kurang mampu, khususnya di Daerah Pemilihan (Dapil) III yang meliputi Kecamatan Sendana, Wara Selatan, dan Wara Timur, sebagai wujud kepedulian di bulan Ramadan ini.
Sekitar 200-an paket sembako berisi antara lain; beras, minuman, gula, terigu, dan mie instan yang dibagikan langsung kepada yang membutuh bantuan. Penyerahan dilakukan, Minggu (2/5/2021), sejak siang hingga menjelang Magrib.
Kedatangan tim Hj Nuraeni itu disambut antusias warga yang menerima karena bantuan tersebut langsung di rumah masing-masing.
Berita Terkait:
Golkar Palopo Berbagi Takjil
Mengenakan jilbab kuning khas warna Partai Golkar, Hj Nurhaeni ditemani stafnya, Herni dan driver Mahdi, terus berbagi bantuan. Menapai lorong demi lorong untuk menyalurkan bantuan tersebut. Memastikan bantuan tiba di tangan yang tepat.
Selain mengantar langsung paket sembako, Hj Nurhaeni sesekali mensosialisasikan pentingnya upaya bersama memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Dia memberikan pemahaman pentingnya menggunakan masker saat keluar rumah.
“Semoga bantuan tersebut bermanfaat bagi mereka. Bisa digunakan untuk kebutuhan sehari-hari di tengah kondisi pandemi seperti saat ini,” katanya. (her)