Jembatan Ambruk, Warga Mamasa Sulbar Jalan Kaki 1,5 Kilometer

MAKASSARCHANNEL, MAMASA – Jembatan yang menghubungkan antara Dusun Makuang dan Dusun Rea, Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat, ambruk diterjang arus luapan air sungai.

Akibatnya, warga terpaksa jalan kaki sepanjang 1,5 kilometer karena tak jembatan tersebut tak bisa dilewati kendaraan. Jembatan ambruk, Senin (20/3/2023) sekira pukul 19.00 Wita. Jembatan yang ambruk merupakan akses utama menuju Dusun Makuang dan Dusun Rea.

Kontributor media ini, dari Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat, melaporkan, jembatan sepanjang 15 meter dan lebar tiga meter itu tidak bisa dilalui kendaraan karena penyangga di kedua sisi jembatan amblas.

Baca Juga :
Caleg Terpilih DPRD Mamasa Mundur

Salah seorang warga, Tomi, mengatakan, warga yang ingin keluar kampung atau masuk ke kampung harus berjalan kaki sejauh 1,5 meter, karena jembatan yang putus tidak bisa lagi dilalui kendaraan roda empat dan roda dua.

Warga di dua dusun yang paling terdampak akibat ambruknya jembatan yang merupakan akses utama penghubung Dusun Makuang dengan Dusun Rea.

Tomi berharap pemerintah segera turun tangan memperbaiki kerusakan jembatan agar aktivitas warga normal kembali.

“Harapan kami pemerintah segera memperbaiki memperhatikan tersebut supaya aktivitas masyarakat bisa normal lagi,” katanya berharap. (abi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *