Ini Bukan Festival Bakal Hadirkan Pertunjukan dan Workshop Untuk Anak-Anak

MAKASSARCHANNEL.COM – Ada beragam pertunjukan dan workshop dalam gelaran Ini Bukan Festival anak-anak. Seniman yang terlibat dalam kegiatan ini sengaja merancang kegiatan untuk segmen anak-anak.

Tak hanya agar mereka bisa menikmati pertunjukan, tapi juga bisa belajar langsung dari para seniman melalui kegiatan yang merupakan kolaborasi lintas seniman yang akan berlangsung di Etika Studio, 15-21 November 2020.

“Kami akan menampilkan anak-anak yang bermain teater serta workshop teater anak-anak untuk guru-guru SD dan SMP,” kata sutradara teater Bahar Merdu, Sabtu (7/11/2020).

Bahar Merdu menambahkan, akan ada diskusi teater untuk menggagas festival teater anak-anak yang melibatkan Kelompok Sandiwara Petta Puang dan Grisbon. Selain itu, juga ada kolaborasi dongeng dan royong yang dibawakan sejumlah pendongeng kawakan.

Muliadi atau akrab disapa Kak Mul menyampaikan, anak-anak tak hanya mendengar dongeng tapi juga mendapatkan tips dan kiat praktis mendongeng.

Berita Terkait :
Ini Bukan Festival Akan Digelar November 2020

“Jadi anak-anak dan gurunya tak hanya datang menonton, tapi juga bisa belajar dan berdiskusi,” kata pendongeng yang tergabung dalam Komunitas Dongkel Dinas Perpustakaan Kota Makassar ini.

Pengunjung akan dimanjakan dengan berbagai agenda sastra, mulai dari diskusi buku hingga pembacaan puisi dari Komunitas Puisi (KoPi) Makassar. Ada pula pertunjukan sastra lisan dari Asosiasi Pemuda Pelestari Bahasa Daerah (APPBD) yang bakal menampilkan royong (lantunan kelahiran), tulkiama (senandung kematian) dan sinrilik.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *