MAKASSARCHANNEL, SINJAI – Dalam rangka memperingati hari jadi ke-20 Keluarga Besar Putra Putri Polri (KBPP) Polri organisasi ini menggelar berbagai kegiatan.
Di Sinjai, organisasi ini melakukan kegiatan silaturahmi dan berbagi bingkisan berisi kebutuhan sembako kepada purnawirawan polri dan warakawuri di daerah tersebut, Jumat (17/3/2023).
Ketua KBPP Polri Sinjai, Algasali Farti mengatakan, “Kegiatan saling berbagi sesama dan saling mengenal satu sama lain dan juga sebagai bentuk penghargaan kami terhadap orang tua kami purnawirawan Polri.”
Baca Juga :
Jumat Curhat Polres Sinjai Bahas Ini
Bingkisan berisi aneka bahan makanan itu disalurkan langsung langsung oleh anak-anak purnawiran Polri tersebut. Silaturahmi dan berbagi ini dilakukan untuk menjalin keakraban dan kerukunan sesama anak anggota dan purnawirawan Polri di Sinjai.
Dalam kesempatan itu, Algasali berterima kasih kepada seluruh anggota KBPP Polri yang telah berpartisipasi baik itu materi dan moril. (fir)