IAS – Andi Suriadi Nostalgia Di Marobo Luwu Utara

MAKASSARCHANNEL, MASAMBA – Mantan Wali Kota Makassar dua periode, Ilham Arif Sirajuddin, menemui salah seorang sahabat lamanya Luwu Utara, Andi Suriadi Opu Topasolongi.

Pertemuan yang berlangsung di kediaman Andi Suradi di Kelurahan Marobo, Kecamatan Sabbang Luwu Utara , Kamis (11/8/2022).

IAS menyebut Andi Suriadi sahabat lama, dan ingin bernostalgia. Andi Suriadi menyambut IAS dengan pelukan akrab seorang sahabat. Kehangatan pun tercipta di antara keduanya.

Berita Terkait :
Hadiri HUT PMTI Di Toraja Utara, Ilham Arief Sirajuddin Bilang Begini

Di pertemuan yang diselingi tertawa lepas itu, IAS mengatakan, “Bertamu ke rumah sahabat lama saya, banyak hal yang dibicarakan. Nostalgia masa-masa dulu ketika kami masih berada di posisi masing-masing.”

Sementara Andi Suriadi mengatakan, “InsyaAllah kami berdua sepakat untuk terus berbuat kepada masyarakat. Siapapun, kapanpun, dan di manapun kita berada. Salama’ki’ Pak Ilham,” ungkap Suriadi. (yus)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *