Wabup Zadrak Tombeg Pimpin Apel Operasi Ketupat 2022 Di Mapolres Tana Toraja

Wakil Bupati Tana Toraja Zadrak Tombeg pimpin apel operasi ketupat 2022 ,

MAKASSARCHANNEL, MAKALE – Wakil Bupati Tana Toraja, Zadrak Tombeg, memimpin apel gelar pasukan Operasi Ketupat 2022 di Halaman Mapolres Tana Toraja, Jumat (22/4/2022).

Kapolres Tana Toraja, AKBP Juara Silalahi, kepada media ini, Minggu (24/4/2022), mengatakan, Wakil Bupati Zadrak Tombeg didaulat memimpin apel gelar pasukan Operasi Ketupat Tana Toraja 2022, sekaligus membacakan amanat Kapolri.

Berita Terkait :
Zadrak Tombeg Resmi Pimpin Gerindra Tana Toraja

Apel itu menurut Kapolres Juara Silalahi, dilakukan untuk memastikan kesiapan kesiapan pelaksanaan operasi tim terkait pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah.

Baik dari aspek kesiapan personel maupun sarana prasarana, serta keterlibatan unsur terkait seperti TNI, pemerintah daerah, dan mitra Kamtibmas, lainnya. (sar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *