Anugerah BAZNAS Award 2022 Untuk Wali Kota Danny Pomanto

MAKASSARCHANNEL.COM – Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, dianugerahi BAZNAS Award 2022, kategori pemerintah pendukung gerakan BAZNAS di Indonesia.

Penghargaan itu diberikan pada peringatan HUT ke-21 Badan Amil Zakat Nasional di Golden Ballroom, The Sultan and Residence Jakarta, Senin (17/1/2022).

Selain Danny, sejumlah tokoh juga menerima penghargaan. Mereka antara lain; Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki, Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.

Ada juga Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka, serta sejumlah artis ternama seperti Ari K Untung, Baim Wong, Marsha Timothy dan lainnya.

Anugerah BAZNAS Award 2022 diberikan sebagai mengapresiasi kinerja organisasi pengelola zakat dan stakeholder yang turut mendukung serta mendorong kebangkitan pengelolaan zakat. Standar penilaian Award menggunakan Indeks Zakat Nasional (IZN), serta penilaian bersifat kuantitatif dan kualitatif.

Berita Terkait :

Wali Kota Mohammad Ramdhan Pomanto dinilai tanggap dan mampu mendukung gerakan zakat Indonesia. Indikator penilaiannya adalah, dukungan kepada daerah mulai dari aspek regulasi, pendanaan dari APBD, hingga sarana dan prasarana pendukung lainnya. Sekaligus, menggerakan para Aparatur Sipil Negara (ASN) berzakat.

“Hari ini, saya dianugerahi penghargaan BAZNAS Award 2022 sebagai Wali Kota Pendukung Gerakan Zakat Indonesia oleh Badan Amil Zakat Nasional. Saya bersyukur dan rasa bahagia. Penghargaan ini meningkatkan motivasi bagi Pemerintah Kota Makassar dalam merancang program-program terbaik untuk meningkatkan minat menunaikan zakat di Makassar yang bertujuan mengentaskan kemiskinan,” ujar Danny usai menerima penghargaan.

Menurutnya, penghargaan ini harus dipertahankan dan ditingkatkan. Pengelolaan zakat ke depan harus lebih baik lagi dari sekarang. Terlebih lagi, gerakan-gerakan membumikan zakat harus digenjot lagi.

Danny mengaku bangga, atas penghargaan yang diberikan BAZNAS. Penghargaan yang ke-empat kalinya inilah memberikan semangat untuk terus berjuang bersama seluruh jajaran BAZNAS, khususnya di Kota Makassar.

“Ke depan, kita akan memberi dukungan. Kita akan tingkatkan lagi baik penganggaran BAZNAS melalui APBD, maupun kebijakan kebijakan lainnya, yang tentunya bermuara kepada peningkatan penerimaan zakat di Makassar,” ujarnya melalui rilis yang diterima media ini.

Berita Terkait :

Pernyataan senada dikemukan Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Makassar HM Arsyad Ambo Tuo dan Ketua BAZNAS Kota Makassar, HM Ashar Tamanggong.

Ketua BAZNAS RI, Noor Achmad, melaporkan, dana Zakat, Infaq, Shadaqah (ZIS) tahun 2021 meningkat 133 persen dari tahun 2020. ZIS tahun 2020 sebesar Rp385 miliar, dan tahun 2021 Rp516 miliar. Demikian pula zakat fitrah meningkat 200 persen, dan kurban meningkat 120 persen.

Dari pendapatan tersebut, BAZNAS mendistribusikan kepada para mustahik, atau penerima zakat untuk penanggulangan Covid-19, termasuk program jaga santri, program jaga yatim, hingga tanggap bencana. (her)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *