Kepla Dinas Pendidikan Sulawesi Selatan, Irman Yasin Limpo dan Anggota DPR RI, Aliyah Mustika Ilham, disebut-sebut bakal berpaket pada Pilwali Makassar 2020. (Foto : Ist)
MAKASSARCHANNEL.COM – Kadis Pendidikan Sulawesi Selatan, Irman Yasin Limpo, dan Anggota DPR RI, Aliyah Mustika Ilham, disebut-sebut bakal berpaket di Pemilihan Wali Kota Makassar (Pilwalkot) Makassar yang akan berlangsung pada 2020 mendatang.
Hal tersebut terungkap, saat mantan Wali Kota Makassar Ilham Arief Sirajuddin (IAS) menghadiri taksiyah mendiang Ichsan Yasin Limpo (kakak kandung Irman) di Jl H Bau, Makassar, baru ini. IAS adalah suami Aliyah Mustika Ilham.
“Mau pasangan ki itu berdua (Irman dan Aliyah) di Pilwali nanti,” kata Ilham Arief Sirajuddin, seperti yang ditirukan Irman YL, Senin (5/8/2019).
Irman mengaku terkejut, saat Ilham menyampaikan hal tersebut kepada tetamu yang datang pada takziyah malam itu bahwa dirinya akan berpaket dengan Aliyah pada Pilwali Makassar.
“Hehehe … saya juga kaget. Tapi nantilah kita lihat,” ujar None, sapaan akrab Irman Yasin Limpo.
Baca Juga :
DPRD Bulukumba Tuding OPD Tidak Serius Bahas APBDP, Diskominfo Bilang Begini
Pemilihan Wali Kota Makassar, kata None masih jauh, sehingga ia enggan memberikan komentar terkait dengan itu.
None juga mengaku, tak etis jika ia blak-blakan bicara soal pemilihan wali kota, karena saat ini masih berstatus aktif sebagai aparat sipil negara (ASN) dan pejabat pemerintah.
“Nantilah kita bicara soal itu. Mengabdi ke masyarakat gak mesti wali kota. Insya Allah,” katanya.
Pada pemilihan Wali Kota Makasar tahun 2014, None menjadi salah satu calon. Saat itu, None menjadi pemenang kedua dari 10 pasangan calon yang ikut pilwali.
Ketika itu, jumlah suara yang memilih None mendekati perolehan suara pasangan Danny Pomanto yang berpasangan Syamsu Rizal sebagai pemenang Pilwali 2014. (wan)