Dinsos Dan ABDSI Sulsel Apresiasi Program Rumah Zakat Di Rappokalling

Dinsos dan ABDSI Sulsel apresiasi program Rumah Zakat di Rappokalling, Kecamatan Tallo, Makassar yang launching, Sabtu (24/8/2024).

MAKASSARCHANNEL, MAKASSAR – Dinsos dan ABDSI Sulsel apresiasi program Rumah Zakat di Rappokalling, Kecamatan Tallo, Makassar.

Rumah Zakat Sulsel melaunching Program Pemberdayaan Terpadu dirangkaikan dengan puncak Semarak HUT ke-79 Kemerdekaan RI di Rappokalling, Sabtu (24/8/2024).

Hadir dalam kegiatan itu, Kadis Sosial Sulsel Abdul Malik Faisal, dan Ketua ABDSI (Asosiasi Business Development Services Indonesia) Sulsel Bahrul Ulum Ilham.

Hadir pula Sekcam Tallo Rahmat, Lurah Rappokalling Salma bersama staf, dan binaan Rumah Zakat yang terdiri atas anak-anak, remaja, hingga lansia.

Janji Kolaborasi Kadis Sosial Sulsel

Kepala Dinas (Kadis) Sosial Sulsel Abdul Malik Faisal mengaku sangat mengapresiasi Rumah Zakat Sulsel yang meluncurkan Program Pemberdayaan Terpadu tersebut.

“Kami ucapkan terima kasih kepada Rumah Zakat atas program program yang menyentuh masyarakat yang membutuhkan,” kata Malik Faisal.

Dia melanjutkan, “InsyaAllah, ke depan kami siap untuk berkolaborasi dengan Rumah Zakat.”

Di momen itu, Ketua ABDSI Sulsel Bahrul Ulum, berkomitmen akan berkolaborasi menyukseskan program pemberdayaan terpadu Rumah Zakat di Rappokalling.

“ABDSI selaku wadah berkumpul para pendamping siap berpartisipasi dan berkontribusi maksimal untuk Program Pemberdayaan Terpadu Rumah Zakat di Rappokalling,” ujar Bahrul.

Sementara Pimpinan Rumah Zakat Sulsel, Amir, mengatakan, Program Pemberdayaan Terpadu di Rappokalling merupakan program terintegrasi mulai dari pendidikan, kesehatan, ekonomi, dan lingkungan.

Berbagi Sembako 79 Paket

“Pada kesempatan ini juga kami rangkaikan dengan Semarak Kemerdekaan RI melalui Program Berbagi Sembako 79 Paket,” kata Amir.

Program itu menurut mahasiswa pascasarjana UIT itu, untuk masyarakat yang masuk kategori miskin ekstrim.

“Ada juga pembagian sembako 79 paket untuk petugas kebersihan dan pembagian paket perlengkapan sekolah,” urai Amir melalui rilis.

“Trima kasih kepada semua pihak, tokoh masyarakat, warga masyarakat, anak anak remaja, dan para lansia serta para relawan Rumah Zakat yang sukarela berkontribusi maksimal dalam acara ini,” kata Amir. (her)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *