Sungai Masamba Meluap Lagi, Pemerintah Perlu Lakukan Ini

MAKASSARCHANNEL.COM – Curah hujan tinggi yang mengguyur Kabupaten Luwu Utara, menyebabkan Sungai Masamba meluap lagi, Jumat, (26/6/2020). Akibatnya, rumah warga tergenang dengan ketinggian hingga pinggang orang dewasa.

Sungai Masamba sudah rutin meluap jika hujan deras mengguyur Luwu Utara dan sekitarnya dan merendam warga. Termasuk Kota Masamba.

Akibat luapan Sungai Masamba itu, Bupati Luwu Utara Indah Putri Indriani bersama Kadis PUPR Suaib Mansur, Kepala BPBD Muslim Muhtar, dan Kadis Sosial Besse Andi Pabeangi turun meninjau banjir di Kelurahan Bone Tua, Kecamatan Masamba.

“Akibat banjir ini, membuat masyarakat kesulitan beraktivitas sehingga kami evakuasi untuk keamanan dan keselamatan,” ujar Kepala BPBD Lutra Muslim Muhtar, di lokasi banjir.

Muslim mengatakan, saat ini, petugas sudah mendatangi lokasi untuk melakukan evakuasi dan assesment. Namun, ia belum bisa memberikan keterangan lebih detail jumlah warga yang terdampak banjir.

Berita Terkait :
Sungai Masamba Lutra Banjir, 82 Warga Dievakuasi

“Saat ini, petugas di lapangan sementara melakukan assesment,” ujarnya.

Ia berharap, banjir bisa segera surut sehingga warga bisa beraktivitas kembali dan meminta masyarakat waspada terhadap potensi bencana yang terjadi pada musim hujan saat ini.

Bupati Lutra meminta Kadis PUPR mempercepat normalisasi Sungai Masamba bila air sudah surut untuk mengeruk sedimen supaya tidak terjadi pendangkalan dan penguatan tebing,” kata Bupati Lutra. (yus)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *