MAKASSARCHANNEL.COM – Sebanyak 20 anggota DPRD Luwu Utara menjalani pemeriksaan virus corona melalui rapid test di ruang Rapat Gabungan Komisi, Senin (11/5/2020). Hasilnya, semua dinyatakan negatif terhadap Covid-19.
Ketua DPRD Luwu Utara, Basir, mengatakan, sebagai bagian dari pencegahan penyebaran virus corona, pihaknya menggelar pemeriksaan melalui rapid test. Itu karena anggota DPRD rentan terpapar virus sebab banyak berhubungan dengan masyarakat.
“Ini sebagai deteksi dini, apakah kami terpapar atau tidak. Kalau terpapar kami akan menjaga agar tidak menular lagi ke orang lain,” kata Basir.
Meski anggota DPRD tetap di rumah, namun banyak orang mendatangi, baik konstituen atau pun yang lainnya.
Berita Terkait :
DPRD Lutra Soroti Bupati Indah Putri Soal Anggaran Covid-19, Kepala BPKAD Bilang Ini
“Kami sediakan 35 alat rapid test untuk seluruh anggota legislatif Lutra, tapi yang hadir untuk memeriksakan diri baru 20 orang,” kata Basir.
Politisi Partai Golkar itu menyebut, jika semua hasilnya negatif maka tidak ada penanganan selanjutnya. Tetapi, anggota dewan tetap harus menjaga daya tahan tubuh, mengikuti protokol kesehatan dan mengonsumsi gizi seimbang.
“Alhamdulillah, yang hadir memeriksakan diri, semua hasilnya negatif,” sambung Basir. (yus)