BERITA TERKINIRAGAM INFO

2.655 Anak Dua Provinsi Dikhitan Gratis

×

2.655 Anak Dua Provinsi Dikhitan Gratis

Sebarkan artikel ini
2.655 Anak Dua Provinsi Dikhitan Gratis dilaksanakan Perhimpunan Perhimpunan Ahli Bedah Indonesia (PABI) Sulselbar
Khitanan massal di Rumah Sakit Dadi Makassar dilaksanakan PABI Sulselbar. (Foto: Situs Pemprov Sulsel)

MAKASARCHANNEL, MAKASSAR – Sebanyak 2.655 anak mendapat layanan khitan gratis dalam bakti sosial Perhimpunan Ahli Bedah Indonesia (PABI) Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat.

Kegiatan ini berlansgung serentak, Minggu (22/6/2025) di Provinsi Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat. Kegiatan ini mengkhitan anak dari 30 kabupaten/kota di dua provinsi ini.

Dibuka Gubernur Sulsel

Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman membuka kegiatan melalui sarana virtual.

Sedangkan, Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi menghadiri langsung kegiatan ini di Rumah Sakit Khusus Daerah (RSKH) Dadi Makassar.

Dalam sambutannya, Gubernur menyampaikan harapan agar kegiatan serupa dapat berlanjut secara rutin dengan cakupan lebih luas.

Gubernur memberikan apresiasi tinggi atas kolaborasi PABI dengan pemerintah daerah dalam menjawab kebutuhan masyarakat kurang mampu.

Solusi Khitan Tidak Ditanggung BPJS

Ketua PABI Sulselbar, dr. Muh. Rizal Tjaddi Aman, Sp.B., FINACS, menyampaikan program ini sebagai solusi mengatasi terbatasnya akses layanan sunat.

“Kita tahu sunat tidak ditanggung BPJS. Maka ini wujud kepedulian kami. Kami targetkan jadi agenda tahunan bersama pemerintah daerah,” kata dr. Rizal.

Ia juga menjelaskan bahwa peserta berasal dari kalangan keluarga kurang mampu.

Menurut Rizal, metode pelaksanaan menyesauaikan dengan kondisi dan fasilitas di masing-masing daerah. Mulai dari metode konvensional hingga laser.

Beberapa peserta, kata Rizal, bahkan datang dari luar kota dan belum terdaftar sebelumnya. Ini menunjukkan antusiasme tinggi masyarakat terhadap layanan ini.

Semoga Bisa Berlanjut Tahun Depan

Wakil Gubernur Sulsel, Fatmawati Rusdi yang hadir di Rumah Sakit Dadi mengatakan
mudah-mudahan tahun depan bisa belanjut lagi dan menargetkan 10 ribu anak.

”Terima kasih kepada seluruh dokter bedah dan tenaga medis yang telah menunjukkan dedikasi dan kepedulian luar biasa untuk masyarakat,” ujar Fatmawati. ***

Tinggalkan Balasan